CARA MEMBUAT NUGGET TEMPE
CARA MEMBUAT NUGGET TEMPE
Bumbu Halus
Bahan Pelapis Nugget Tempe
Cara Membuat Nugget Tempe
- Tempe 1 papan atau setara dengan 400 gram. Kukus tempe tersebut dan kemudian haluskan.
- Daging giling sebanyak 50 gram.
- Roti tawar sebanyak 2 lembar.
- Santak sebanyak 100 ml.
- Telur sebanyak 3 butir.
- Daun bawang sebanyak1 batang. Bersihkan dan iris halus.
Bumbu Halus
- Bawang putih 2 siung.
- Bawang merah sebanyak 5 siung.
- Ketumbar sebanyak 1/2 sendok teh. Sangrai dan haluskan.
- Merica bubuk sebanyak 1/4 sendok teh.
- Gula pasir sebanyak 1/4 sendok teh.
- garam sebanyak 1 seperdua sendok teh.
Bahan Pelapis Nugget Tempe
- Putih telur dari 2 butir telur.
- Tepung panir sebanyak 100 gram.
Cara Membuat Nugget Tempe
Langkah
pertama, adalah rendam roti tawar di dalam santan. Diamkan beberapa
waktu sampai meresap. Setelah hancurkan roti tawar dan campurkan bersama
daging giling, tempe halus, irisan daun bawang, telur dan juga semua
bumbu halus. Aduk sampai semua benar-benar tercampur. Selanjutnya,
adonan dituang ke dalam loyang yang sebelumnya telah diolesi minyak dan
diberikan alas plastik. Tunggu sampai adonan memadat. Anda bisa
memasukkannya ke dalam lemari pendingin untuk mempercepat proses
pemadatan. Selanjutnya kukus selama 45 menit sampai matang. Kemudian
angkat dan dinginkan. Setelah itu itu potong adonan yang telah dingin,
bentuknya sesuai selera. Sampai di sini, potongan nugget bisa disimpan
di dalam lemari pendingin dan bisa digoreng sewaktu-waktu.
Saat
hendak disantap, celupkan potongan nugget ke dalam putih telur.
Kemudian balurkan tepung panir dan goreng di api sedang. Saat warnanya
telah menguning, angkat dan santap dalam keadaan hangat. Cara membuat nugget tempe sangat mudah, karena itu jangan ragu mencobanya sendiri di dapur kesayangan Anda. Selamat mencoba!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar